Pencurian sepeda motor termasuk hal yang cukup sering terjadi hingga saat ini. Bahkan meski motor sudah diparkir dengan baik dan benar serta tidak lupa dikunci sekalipun, hal ini masih bisa terjadi. Berbagai kasus pencurian motor ini tentu membuat para pengguna sepeda motor menjadi was was. Oleh karena itu, berikut cara membuat kunci rahasia motor matic yang dapat anda lakukan.
Kenapa Harus Menggunakan Kunci Rahasia Motor ?
Kasus pencurian motor memang tidak akan pernah ada habisnya, baik itu di kota kota besa maupun di wilayah yang lebih kecil sekalipun. Curanmor masih sering terjadi di sekitar, dan ada saja cara yang dilakukan oleh para pencuri tersebut untuk melancarkan aksinya. Oleh sebab itu, kunci pengaman motor matic ini diharapkan dapat membantu mencegah terjadinya kasus serupa.
Kebanyakan aksi para pelaku pencurian motor bisa sukses lantaran keahlian mereka untuk secepat kilat membobol kontak, kemudian menghidupkan mesin motor dan membawanya kabur. Bahkan kecepatan aksi ini bisa membuat perangkat pengaman layaknya alarm jadi kurang dapat diandalkan.
Karena sebelum anda sempat menghampiri pelaku setelah mendengar alarm tersebut, para pelaku curanmor ini sudah berhasil lolos bersama dengan motor anda. Berkaca dari hal ini, maka para pengguna sepeda motor sebaiknya menambah kunci rahasia di samping alarm. Bahkan anda bisa melakukan pemasangan sendiri pada sepeda motor matic, seperti milik Honda.
Kelebihan Kunci Rahasia dan Bahan yang Dibutuhkan
Kelebihan dari kunci rahasia motor matic satu ini adalah harga bahan yang dipakai terbilang sangat terjangkau, jalur kabel yang digunakan aman dari hubungan arus pendek atau korsleting, mudah diterapkan sehingga anda dapat melakukannya sendiri, hingga memberikan rasa aman dan nyaman ketika meninggalkan motor di parkiran.
Beberapa peralatan yang perlu anda siapkan yaitu obeng plus, kunci T 10 untuk bongkar jok bagasi, dan juga cutter serta gunting. Sementara bahan bahan yang diperlukan untuk membuat kunci rahasia motor matic adalah swith dimmer, soket swith dimmer, isolasi kabel atau isolasi bakar, dan juga kabel sepanjang 1 meter.
Penting untuk diperhatikan bahwa untuk swith dimmer sebaiknya gunakan yang original agar awet. Sedangkan kabel sepanjang 1 meter yang digunakan adalah kabel untuk kendaraan, bukan kabel untuk instalasi listrik rumah. Lalu isolasinya biasanya berwarna hitam, karena jika warnanya bening berarti isolasi kertas. Bahan bahan ini bisa anda temukan di toko spare part motor.
Cara Pembuatan Kunci Rahasia
Cara membuat kunci rahasia motor matic adalah pertama anda harus membuka cover bawah motor yang terletak di dekat standar samping. Di sana, anda akan menemukan switch standar samping, maka urutkan jalannya hingga menemukan soket switch yang terhubung dengan kabel body utama.
Lepas soket untuk sementara agar pengerjaan kunci rahasia motor ini jauh lebih mudah. Selanjutnya putus salah satu kabel yang ada, bisa hijau/putih atau hijau/hitam. Lalu sambung dengan kabel sepanjang 1 meter yang telah anda siapkan. Tutup sambungan tersebut dengan isolasi kabel, lebih bagus lagi jika anda menggunakan isolasi bakar.
Jika sudah tersambung dengan kabel yang telah anda siapkan, pada bagian kedua sisinya tersebut juga disambung dengan soket switch dimmer yang telah disiapkan sebelumnya. Pasang switch dimmer ini dengan cara didorong ke arah soket switch dimmer. Rapikan hasil pekerjaan anda, dan cari tempat untuk menyimpannya.
Dengan membuat kunci rahasia motor matic ini, maka akan membuat pelaku curanmor kehabisan waktu ketika hendak membobol kontak anda. Pembuatan kunci rahasia motor sendiri sebenarnya cukup mudah dilakukan sendiri, bahkan dengan biaya yang tidak besar. Anda dapat mengikuti kursus mekanik motor agar dapat melakukan berbagai penanganan sendiri terhadap kendaraan.